GERAKAN TANAM PADI SERENTAK 14 PROVINSI BERSAMA PRESIDEN RI.

  • 2025-04-24T08:09:05
GERAKAN TANAM PADI SERENTAK 14 PROVINSI BERSAMA PRESIDEN RI.

Sahabat prokopim,

Sebagai wujud komitmen pemerintah dalam percepatan swasembada pangan nasional, Kementerian Pertanian melaksanakan Gerakan Penanaman Padi Serentak yang dilaksanakan secara nasional di 14 provinsi melalui Zoom Meeting. Kegiatan ini digelar pada Rabu (23/4/25) dan untuk Kabupaten Magetan gerakan tanam serentak dilaksaksanakan di Desa Kiringan, Kecamatan Takeran, Kabupaten Magetan.

Kegiatan diawali dengan Zoom Meeting bersama Presiden RI Prabowo Subianto, yang secara simbolis membuka acara dari lokasi utama, serta diikuti secara luring oleh Pj Bupati Magetan yang dalam hal ini di wakili Pj Sekda Magetan, didampingi Dandim 0804/Magetan, BPS, Bulog, OPD terkait.

Gerakan tanam padi serentak ini merupakan bagian dari program nasional untuk memperkuat ketahanan pangan dan mendorong peningkatan produksi hasil pertanian, khususnya beras. Pemerintah berharap, melalui langkah ini petani semakin terdorong untuk aktif dan produktif dalam mengelola lahan pertanian mereka.

Presiden Prabowo secara daring mengatakan telah mencoba melakukan penyebaran benih padi menggunakan drone. Dikatakan Prabowo, penyebaran benih padi menggunakan drone adalah bentuk pemanfaatan teknologi untuk meningkatkan produksi.

“Tadi dilaporkan Pak Menteri Pertanian bahwa penyebaran benih dapat mencapai 25 hektar dalam 2 hari, jauh lebih luas jika menggunakan cara lama,” kata Prabowo.

Ditambahkan Prabowo, dulu banyak yang tidak percaya dengan upaya Indonesia menjadi negara swasembada pangan. “Tapi kini sudah di depan mata, Indonesia akan menjadi lumbung dunia. Indonesia akan membantu dunia dalam hal pangan jika ada negara lain yang membutuhkan,” imbuh Prabowo.

.

Sementara itu, Menteri Pertanian Amran Sulaiman mengatakan gerakan tanam serentak yang dilakukan oleh Presiden Prabowo diikuti oleh 14 provinsi dan 160 kabupaten se-Indonesia.

.

Kegiatan berlangsung dengan penuh semangat, kebersamaan, dan harapan besar bahwa sinergi antara pemerintah, aparat, dan masyarakat akan membawa hasil panen yang lebih baik serta meningkatkan kesejahteraan petani Kabupaten Magetan.

(Prokopim/adm/KD1)

Cari Produk Hukum