PERAYAAN NATAL BAMAG MAGETAN TAHUN 2025
- 2026-01-14T14:30:55
Bupati Magetan beserta jajaran Forkopimda hadiri Perayaan Natal dengan tema “Allah Hadir Untuk Menyelamatkan Keluarga” (Matius 1:21-24) yang di gelar Badan Musyawarah Antar Gereja (BAMAG) Kabupaten Magetan, bertempat di Pendopo Surya Graha Kabupaten Magetan, Selasa (13/01).
Perayaan ini berlangsung dengan meriah dan penuh khidmad dan turut hadir berbagai elemen masyarakat, termasuk tokoh masyarakat pemuka agama, serta para jamaah gereja.
Dalam sambutannya, Bupati Magetan Bunda Nanik menyampaikan Kegiatan ini dapat menjadi inspirasi bagi kita semua untuk membangun masyarakat yang lebih harmonis dan sejahtera yang menjaga kerukunan Antar Umat Beragama.
“perayaan Natal ini dapat menjadi kesempatan bagi kita untuk mempererat tali silaturahmi dan membangun persaudaraan antar umat beragama dan masyarakat. Mari kita terus menjaga kerukunan dan keharmonisan yang telah terjalin dengan baik di Kab. Magetan,” ujarnya
“Terima kasih kepada BAMAG Magetan dan seluruh Panitia yang telah menyelenggarakan acara ini dengan baik, perayaan Natal ini dapat memberikan berkat dan manfaat bagi kita semua, Selamat merayakan Natal, semoga kasih dan damai-Nya senantiasa menyertai kita semua,” imbuhnya
Perayaan Natal ini menjadi momentum untuk mempererat tali persaudaraan antar umat beragama, serta mengingatkan pentingnya nilai-nilai toleransi dan saling menghargai dalam kehidupan bermasyarakat.
Para peserta perayaan juga menikmati rangkaian acara yang diisi dengan kebaktian, nyanyian pujian, serta doa bersama untuk keselamatan dan kedamaian.
Melalui acara ini, BAMAG berharap dapat terus memperkuat hubungan antar gereja dan masyarakat di Kabupaten Magetan, serta memupuk semangat persatuan dan kesatuan dalam keberagaman.
(Prokopim/adm/ahm)
